Please use this identifier to cite or link to this item: http://ecampus.poltekkes-medan.ac.id/xmlui/handle/123456789/1544
Title: “PENGARUH VARIASI PENAMBAHAN TEPUNG DAUN KELOR (Moringa oleifera) TERHADAP DAYA TERIMA MIE BASAH SARI DAUN PANDAN WANGI (Pandanus amaryllifolius)”
Authors: SOLIN, NOVIKA WAHYUNI
Keywords: Mie basah ,sari daun pandan wangi, tepung daun kelor
Issue Date: Dec-2019
Publisher: Poltekkes Medan
Abstract: Daun kelor diyakini memiliki potensi untuk mengakhiri kekurangan gizi, kelaparan, serta mencegah dan menyembuhkan berbagai penyakit. Daun kelor dapat dimanfaatkan dengan cara dimasak langsung maupun diolah kering untuk menjadi tepung. Daun kelor kering, memiliki kandungan gizi yang tinggi. Untuk itu peneliti mencoba menambahkan tepung daun kelor kedalam pembuatan makanan, terutama makanan pokok seperti mie. Namun karena baunya yang langu, maka perlu ditambahan sari pandan wangi untuk menghilangkan rasa langu pada pembuatan mie basah daun kelor. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh variasi penambahan tepung daun kelor (Moringa oleifera) terhadap daya terima mie basah sari pandan wangi (Pandanus amaryllifolius). Penelitian ini bersifat eksperimental dengan rancangan acak lengkap menggunakan 3 perlakuan dan 2 kali pengulangan. Jenis perlakuan pada penelitian ini adalah penambahan tepung daun kelor sebesar 6,9 g (perlakuan A), 10,4 g (perlakuan B), 13,8 g (perlakuan C). Penambahan tepung daun kelor berdasarkan jumlah 6%, 9% dan 12% dari total berat bahan. Penilaian uji organoleptik dilakukan oleh 30 orang panelis agak terlatih. Hasil penelitian menunjukan bahwa mie basah yang paling disukai panelis dari segi warna, aroma, tekstur, rasa adalah perlakuan A dengan penambahan tepung daun kelor 6,84 gr dan sari pandan wangi 20 ml dengan kategori suka.
URI: http://poltekkes.aplikasi-akademik.com/xmlui/handle/123456789/1544
Appears in Collections:Data Lama

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
KTI VIKA.pdf1.92 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.